SMP
Berdasarkan letak astronomis Indonesia termasuk ke dalam wilayah ?
Berdasarkan letak astronomis Indonesia termasuk ke dalam wilayah …
A. Tropis
B. Sedang
C. Subtropis
D. Dingin
Pembahasan
Letak astronomis dapat diartikan sebagai letak wilayah berdasarkan kedudukan garis lintang dan bujur. Secara astronomis, wilayah Indonesia berada antara 6° LU – 11° LS dan 95° BT – 141° BT. Letak lintangnya menyebabkan Indonesia beriklim tropis, karena berada zona tropis yaitu di antara 23,5° LU dan 23,5° LS.
Jadi, jawaban yang tepat adalah A.